Notification

×

Teras.media Sponsor

Indeks Berita

Pengurus MD KAHMI dan Forhati Mempawah Periode 2022-2027 Resmi Dilantik

Minggu, 21 Agustus 2022 | 19:11 WIB Last Updated 2023-01-27T14:54:25Z

 

Ket: Foto bersama pengurus MD KAHMI Mempawah Periode 2022-2027 saat dilantik di Gedung MCC, Sabtu 20 Agustus 2022 oleh Ketua MW KAHMI Kalbar Isnaini.


TERAS.MEDIA, MEMPAWAH - Pengurus Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD KAHMI) dan Majelis Daerah Forum Alumni HMI-Wati (MD Forhati) Kabupaten Mempawah Periode 2022-2027, resmi dilantik di Gedung Mempawah Convention Center (MCC), pada Sabtu 20/08/2022.


Pengurus MD KAHMI dilantik secara langsung oleh Ketua MW KAHMI Kalbar, Isnaini, dan Pengurus MD Forhati dilantik oleh Ketua MW Forhati Kalbar, Darmanelly.


Kegiatan pelantikan tersebut mengangkat Tema "Meneguhkan Komitmen Keislaman dan Ke-Indonesiaan dengan Memperkokoh Peran KAHMI dalam Distribusi Kader dan Mendorong Pembangunan Kabupaten Mempawah yang Cerdas, Mandiri, dan Terdepan".


Turut hadir pada acara pelantikan tersebut, Wakil Bupati Mempawah, Muhammad Pagi, beserta jajaran Forkopimda Kabupaten Mempawah.


Ketua Panitia Pelantikan, Adhityo Nugroho, mengatakan, sebelum pelantikan ada beberapa rangkaian kegiatan yang dilaksanakan.


"Kami informasikan sebelum pelantikan ada beberapa rangkain kegiatan yang kami laksanakan, yakni bakti sosial di MIS Al-Falah dan Makam Pahlawan Putra Bangsa Mempawah. Kemudian aksi sosial donor darah, dan silaturahmi ke Pondok Pesantren Al-Qomar," terang Adhityo.



Sementara itu, Ketua MD KAHMI Mempawah, Rudiansah, turut menyampaikan program kerja KAHMI.


Dimana dirinya mengatakan kedepan secara umum siap berkolaborasi, dan bekerjasama dengan pemerintah daerah, serta masyarakat Kabupaten Mempawah.


"Tentunya program kerja kita kedepan tidak terlepas dari visi dan misi Kabupaten Mempawah," tegasnya.


Di tempat yang sama, Ketua MW KAHMI Provinsi Kalbar, Isnaini, menekankan akan pentingnya pengkaderan kepada para alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI).


"Selaku alumni HMI yang pertama harus kita perhatikan adalah adik-adik kita di HMI. Hal tersebut demi merawat pengkaderan yang ada di HMI," tegas Isnaini.



Isnaini juga berpesan agar para alumni HMI untuk dapat mendorong potensi-potensi yang dimiliki para KAHMI untuk ikut berpartisipasi dalam pembangunan daerah.


"Saya minta kepada seluruh pengurus khususnya MD KAHMI Mempawah, untuk dapat memanfaatkan momentum dibangunnya Terminal Kijing. Untuk berdaya dan berperan aktif dalam percepatan pembangunan daerah," pesannya.


Lebih jauh, dengan beroperasinya Terminal Kijing, Isnaini berharap para alumni HMI khususnya di Kabupaten Mempawah dapat membaca peluang terbaik.


"Dengan beroperasinya Terminal Kijing, kita ketahui pasti banyak investor yang masuk, aktivitas di Pelabuhan juga pasti meningkat. Oleh sebab itu saya berharap teman-teman di MD KAHMI Mempawah tidak hanya menjadi penonton, jadi juga harus bisa menjadi pemain di tengah kebangkitan ekonomi kreatif," terangnya. (Tim Liputan)

×